Sebetulnya menjemukan, sudah lebih dari seminggu tidak masuk kerja karena sakit. Ternyata bekerja-beraktivitas itu membahagiakan. Bagi kita yang sehat memiliki kesibukan mestinya disyukuri.
Berpikir khusnudzan kepada Allah SWT mestinya menjadi pedoman, tentu di balik musibah akan ada hikmah. Santai sambil menikmati istirahat, aku berusaha mengikat hikmah. Di sini aku perlu mendidik dan refleksi diri untuk menuju masa depan lebih baik.
Kesempatan mendidik diri sendiri, menurutku kalimat pas di saat-saat istirahat. Di sini aku harus berlatih sabar atas musibah, menghargai orang lain terutama istri, harus mampu mejadi teladan untuk anggota keluarga,menghargai waktu untuk membaca, berkarya dan menulis. dll.