Suatu kenyataan bahwa tidak semua manusia dipilih oleh Allah untuk diberi hidayah keimanan.Salah satu penyebab orang semakin dijauhkan dengan nikmat keimanan karena mereka selalu menuruti hawa nafsunya. Sehingga dapat disimpulkan orang yang jauh dari keimanan adalah orang yang menjadikan hawa nafsunya sebagai Tuhannya.
Setelah kita dipilih oleh Allah sebagai orang yang mulia karena keimanan kita, kita wajib bersyukur kepada Allah. Betapa luar biasanya orang-orang yang beriman, mereka sungguh berbeda dengan manusia secara umum. Orang yang beriman diberi ketajaman berpikir, sehingga:
1. Harta anda tidak untuk sia-sia
2. Waktu anda efektif untuk kebaikan
3. Anda tidak terjerumus ke jalan kemaksiatan
4. Keluarga anda bahagia karena anda sekeluarga bersyukur
5. Anda berhati mulia karena ingin hidup penuh makna
6. Pikiran dan perbuatan anda terkendali dengan cahaya iman
7. Anda penyabar dan pemaaf bahkan musuh anda pun salut kpd anda
8. Rumah tangga anda tenteram karena dihiasi para anggota keluarga yg shalih & shalihah
9. Anda suka belajar, krn anda sadar bahwa belajar kunci kemuliaan orang beriman
10. Anda hidup penuh semangat, karena anda calon sukses sejati baik di dunia maupun akherat .-Maskatno Giri-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
berlatih kreatif melaui pembuatan komentar