Imam al Ghazali
menyebutkan bahwa salah satu ciri orang yang bijak adalah mampu mengendalikan diri, salah satunya dalam memenej kemarahan dan hawa nafsu. Beliau menasihatkan bahwa jika
kita mampu mengendalikan hawa nafsu dan amarah dengan cara latihan dan kesungguhan yang
kuat, tentu kita akan bisa.
Khalifah besar Ali bin Abi Thalib mengatakan,
Pengetahuan adalah warisan yang mulia, budi pekerti ibarat pakaian yang baru
dan pikiran ibarat cermin yang bening (jernih).
Ulama besar Hamka berpendapat
tentang cinta, beliau mengatakan bahwa, cinta itu adalah perasaan yang mesti
ada pada tiap-tiap diri manusia, ia laksana setitis embun yang turun dari
langit,bersih dan suci. Cuma tanahnyalah yang berlain-lainan menerimanya. Jika
ia jatuh ke tanah yang tandus,tumbuhlah oleh kerana embun itu kedurjanaan,
kedustaan, penipu, langkah serong dan lain-lain perkara yang tercela. Tetapi
jika ia jatuh kepada tanah yang subur,di sana akan tumbuh kesuciaan hati,
keikhlasan, setia budi pekerti yang tinggi dan lain-lain perangai yang terpuji.
Kesuksesan bisa diraih setiap orang, kita perlu kreatif dan tidak mudah menyerah. Jangan pernah kita melihat sukses itu dengan
satu cara, lihatlah dengan cara yang berbeda atau bahkan dengan cara yang tidak
pernah dikenal orang laian sebelumnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
berlatih kreatif melaui pembuatan komentar