DAFTAR LABELKU (klik saja jangan ragu-ragu)

Selasa, 11 Juni 2013

SEGERA TIDUR SEGERA BANGUN oleh Maskatno Giri

Tidak ada kegiatan yang bermanfaat, lekaslah tidur, lalu cepatlah  bangun sepagi mungkin ambil air wudlu sholat malam. Mengawali hari  pagi dengan senyum dan berniat hari ini aku akan berbuat/ beramal baik seistimewa mungkin. Itulah nasihat yang aku terima dari ustadzku. Ustadzku memang luar biasa. Tapi, apa dia juga melakukannya seperti itu ya?. Kita harus khusnudzan bahwa apa yang dia sampaikan adalah apa yang dilakukan. Nasihat ustadz tersebut luar biasa. Bagi yang bisa melaksanakan secara istiqomah, dipastikan akan menjadi orang yang istimewa  dan sukses  sejati. Beliau juga menambahkan dua rekaat sholat fajar  lebih baik dari dunia seisinya itulah sabda Rasululah saw.

Teringat  aku dengan masa lalu di masa remaja. Aku sudah  terbiasa dengan  tidur malam, belajar sampai malam dan bangaun pagi sebelum shubuh. Tapi sayangnya aku tidak melakukan hal-hal yang istimewa. Akhirnya belajar sampai malam pun aku tidak pintar-pintar. aku biasa-biasa saja. Aku bangun  pagi sudah puluhan tahun lamanya. Memang di masa remaja aku harus bangun  pagi karena selama lebih dari  8 tahun aku menjadi tukang penjual dan  peloper koran.  Ini kulakukan dari SMA sampai kuliah S1.

Waktu berjalan dengan cepat. Masa remaja seperti baru kemarin. Kini anak pertamaku sudah menginjak remaja. Bagiku kini aku sudah tua dengan empat anak. Tidak sulit bagiku bangun  pagi. Tapi sayangnya melakukan amalan istimewa seperti nasihat ustadzku tadi ternyata juga berat. Namun, setidak-tidaknya aku sudah berusaha tidak banyak maksiat. Aku kini dalam penantian bahwa aku akan menunggu sukses sejati  seperti yang disampaikan ustadzku tadi. Akan selalu kuingat " SEGERA TIDUR JIKA TAK ADA KEGIATAN POSITIF, SEGERA BANGUN PAGI BERWUDLU DAN SHOLAT, DAN MENGAWALI HARI PAGI DENGAN SENYUM DAN NIAT BERBUAT HAL YANG  BAIK/ ISTIMEWA. SELAMAT DAN SUKSES.DAN TUNGGU APA YANG AKAN TETRJADI'.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

berlatih kreatif melaui pembuatan komentar